CBN, Bangka Barat Sertu Adi Hermawan Babinsa Koramil 431-02/Mentok melaksanakan tatap muka dengan Ibu Rahana manurung Kepala Sekolah SDN 2 Teluk Rubiah, Kelurahan
Tanjung, Kecamatan Mentok, Kabupaten Bangka Barat (30/09/2023)

Kegiatan Babinsa Koramil 431-02/Mentok mendatangi SDN 2, yang merupakan masuk dalam wilayah binaan Kelurahan Tanjung tepatnya di lingkungan rt 02 rw 15, dalam tatap muka kali ini hadir juga ketua lingkungan RW dan bhabinkamtibmas Kelurahan Tanjung, pembahasan tentang keamanan di lingkungan Sekolah,

Babinsa Koramil 431-02/Mentok Sertu Adi Hermawan Mengatakan Bahwa Kunjungan Babinsa Ke sekolah Adalah sebagai salah satu wujud kepedulian terhadap Siswa serta memberikan sosialisasi yang bertujuan untuk menumbuhkan semangat Para Siswa, Ujarnya.

Kepala Sekolah SDN 2 Teluk Rubiah Ibu Rahana Manurung menyampaikan bahwasannya adanya potensi keamanan dilingkungan karena terletak di lingkungan padat penduduk, untuk itu diperlukan kordinasi dilingkungan untuk saling menjaga keamanan di lingkungan,

Danramil 431-02/Mentok Danramil Mayor KAV Suherman mengatakan.” Dengan sering nya babinsa hadir di wilayah binaan, akan terjalin tali silahturahmi yang baik antara TNI dan masyarakat, dengan demikian dapat lebih mudah untuk babinsa mendeteksi perkembangan dan perubahan situasi di wilayah sehingga cepat mendapatkan informasi dalam kemampuan teritorial temu capat lapor cepat.” pungkasnya. ( Bang P3n CBN )

Sumber; Pendim 0431/Bangka Barat

Share :