CBN,Palembang–Kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila ini di lakukan Rabu (06/12/2023) Bertempat di SMPN 27 Palembang.Jln. Rejung Rt. 02 Rw. 01 Kel. Sako baru Kec. Sako.

Kepala SMPN 27 Palembang Ibu Rosdiana SPd mengatakan, untuk memilih tema ‘Aku Sayang Bumi’.

img 20231206 wa0186
img 20231206 wa0186

Ia mengatakan, adapun kegiatan projek yang dilakukan pada tema ‘Aku Sayang Bumi’ adalah serangkaian kegiatan yang bisa menstimulasi, mengenali dan belajar untuk merawat ciptaan Tuhan serta menjaga kelestarian lingkungan sekitar, berkreasi menggunakan bahan-bahan alam serta membuat projek-projek yang mendorong anak untuk bersyukur atas karunia lingkungan alam sekitar dengan menjaga kebersihan dan merawat lingkungan alam.

Serka Dudi Sekendar berharap, “Kesadaran anak untuk bersikap dan berperilaku ramah terhadap lingkungan sehingga kelak ia terdorong untuk dapat mempromosikan gaya hidup serta praktik kerja yang berkelanjutan,” Pungkas Babinsa

img 20231206 wa0185
img 20231206 wa0185

Topik yang diambil pada kegiatan P5 ini adalah Edukasi Alam dengan sub topik ‘Pahlawan Makanan Sehat’ dengan puncak acara Panen Karya. dengan cara berkolaborasi, bekerjasama dan bersinergi dengan wali murid, dan berbagai pihak.

Teknik dari kegiatan tersebut adalah memanfaatkan dan mengolah bahan-bahan pangan yang diperoleh dari lingkungan sekitar atau hasil bumi

Danramil 418-08/Sako Kapten Zci Sarbanu, Melalui Serka Dudi S, menuturkan maksud dan tujuan penyelenggaraan Kegiatan Panen Karya P5 ini adalah, agar anak memahami keterhubungan ekosistem bumi, tanggap terhadap lingkungan sosial, menunjukkan inisiatif dan bekerja secara mandiri, menghasilkan gagasan yang orisinal, mampu mengajukan pertanyaan.

Hadir Dalam Acara Panen Karya P5,Anggota Dewan Praksi Golkar Bpk. Feby Anggi Pratama SH,M.kn,Danramil 418-08/Sako diwakili oleh Serka Dudi. S, Kapolsek Sako diwakili Oleh Iptu Ali sabana, Lurah Sako baru diwakili Oleh Seklur Ibu Suzi Arisandi,Kepala Balai Guru penggerak Prov Sumsel Ibu Ohorella Erma, M.IKom,Fasilitator PSP. Bpk. Drs. Budi Pramono ,Kepada Sekolah SMPN 27 Ibu Rosdiana S.Pd,Segenap Kepsek SMPN Kota Palembang ,Pejabat RT, RW Setempat,Seluruh Siswa Siswi SMP 27 Palembang

Reporter:Salim

Pendim 0418 Palembang

Share :