CBN, Timika – Yonif 754/ENK melaksanakan acara penjamasan tunggul Batalyon yang dilaksanakan di depan Mayonif 754/ENK dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Batalyon Infanteri 754//ENK yang ke 19. (28/11/2023)

Suasana yang penuh dengan kesakralan mewarnai Penjamasan Tunggul yang merupakan rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun yang ke 19 Yonif 754/ENK dimana hal ini sebagai bentuk penghormatan kepada pejuang yang telah gugur dalam memperjuangkan kedaulatan bangsa ini.

“Melalui tradisi ini diharapkan seluruh Prajurit Raja mampu melanjutkan cita-cita para pendahulu dari Satuan ini dan senantiasa menjaga marwah Raja Kostrad sebagai Benteng NKRI di ufuk timur Indonesia,” tutup Mayor Inf Cecep Cahyadi. (Penkostrad).
Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Hendhi Yustian Danang Suta, S.I.P.