Manado, Sulut – Cakrabhayangkaranews.com (CBN) – APIK (Aktivis Muda Anti Korupsi) akan menggelar demo di Polda dan kejaksaan tinggi Sulawesi Utara (Sulut) besok, 30/5.

Agenda demo mempertanyakan penangan dugaan korupsi pengadaan alat laboratorium Fakultas MIPA Unsrat Manado oleh Polda dan dugaan markup pembangunan lapangan basket Unsrat oleh Kejati.

Menurut koordinator APIK Aroman Gobel, kasus lab MIPA ditangani Polda sejak 6 tahun lalu. “Data yang ada pada kami Polda sudah tetapkan tersangkanya tetapi belum dilimpahkan ke kejaksaan untuk proses penuntutan. Sedangkan lapangan basket sudah dilaporkan ke Kejati dua tahun lalu tetapi tidak jalan. Itu yang akan kami pertanyakan besok,” jelas Aroman pada CBN sore tadi.

Menurut Aroman kedua kasus itu sudah menjadi bahan pembicaraan luas kalangan akademik Unsrat. Sehingga itu tidak ada alasan untuk menutupinya.

Sesuai catatan CBN, kasus lab MIPA juga sempat dipertanyakan SCW (Sulut Corruption Watch) beberapa waktu lalu. SCW menyebut Polda sudah menetapkan rektor sebagai tersangka.* jay

Share :