screenshot 20240501 002529 1

Kotabaru, Kalsel –Cakrabhayangkaranews.com (CBN) – Bupati Kotabaru H.Sayed Jafar Alaydrus, SH, Selasa (29-04-2024) meletakkan batu pertama (Ground Breaking) pertanda mulai dibangunnya Masjid Agung Khusnul Khatimah Kotabaru dengan dana Rp. 250 M.

Peletakan batu pertama tersebut disaksikan sejumlah pejabat. Selain Sekda Kabupaten Kotabaru, Drs.H.Said Akhmad. Turut menyaksikan juga anggota DPRD Kotabaru, Forkopimda Kotabaru, Tokoh Agama. Lokasi peletakan batu pertama di kawasan Masjid Agung Khusnul Khatimah, Kotabaru.

“Dibangunnya Masjid Agung Khusnul Khatimah adalah salah satu rangkaian perwujudan visi dan misinya Bupati dan wakil Bupati Kotabaru. ‘Yakni, untuk meningkatkan kwalitas masyarakat yang religius, lebih sehat, cerdas, kreatif serta trampil,” ucap Bupati.

Lanjut H.Sayed Jafar Bupati Kotabaru, dibangunnya Mesjid Agung Khusnul Khatimah merupakan sarana ibadah dan tempat berkumpulnya masyarkat Kotabaru dalam melaksanakan kegiatan keagamaan, dan seiring berjalannya waktu serta semakin meningkatnya perkembangan penduduk Kotabaru, sehingga mendorong Pemerintah daerah untuk membangun kembali sarana ibadah yang mampu menampung jumlah jama’ah mesjid, baik pelaksanaan ibadah sholat maupun kegiatan ibadah sosial keagamaan umat islam Kotabaru, ” Ungkapnya.

Bupati melanjutkan lagi, Pembangunan Mesjid agung Khusnul Khatimah ini nantinya dilengkapi dengan beberapa pasilitas penunjang dan mampu menampung dari kegiatan keagamaan seperti, pendidikan Al qor’an, berbagai acara dan pertemuan sosial, seperti adanya Balai Nikah, majelis ilmu, rauang Taushiyah ke agamaan, penggalangan dana/ bantuan untuk masyarakat serta tempat beristirahat bagi para penjiarah yang berdatangan ke Kabupaten Kotabaru,” Jelas Bupati Kotabaru, H.Sayed Jafar Alaydrus, SH.* syf

Share :