Bangka Barat Cakrabhayangkaranews.comKapolres Bangka Barat AKBP Catur Prasetiyo SIK akan mengerahkan personil dalam antisipasi bencana banjir yang ada di wilayah kabupaten Bangka Barat penyampaian tersebut disampaikan pada saat memimpin apel Pagi Jam pimpinan di Polres Bangka Barat, Senin 6 Februari 2023

Saat mengambil apel pagi dirinya juga menyampaikan intensitas hujan tinggi menyebabkan banjir di wilayah Parittiga beberapa Waktu lalu, dalam arahannya juga Kapolres Bangka Barat berpesan kepada anggota selalu siap dan standby untuk membantu apabila terjadi banjir kembali di wilayah kabupaten Bangka Barat

” Kita ketahui bersama untuk saat ini cuaca sudah tidak menentu curah hujan sudah sangat sering kadang malam kadang pagi kita ( Polres Bangka Barat), akan Standby dalam menghadapi bencana banjir yang ada di wilayah kabupaten Bangka Barat ” ujar Kapolres

Kapolres juga akan menyiapkan beberapa peralatan dan sarana prasarana yang akan membantu masyarakat apabila terjadinya bencana banjir di wilayah kabupaten Bangka Barat dengan menyiapkan beberapa peralatan seperti perahu karet dan alat keselamatan lainnya

“Apabila terjadi lagi banjir Polres Bangka Barat akan standby kan perahu karet dari satpol air ” Tambah Kapolres

Kapolres Juga menyampaikan dalam arahnya pihak Polres Bangka Barat akan selalu membantu kegiatan kemasyarakatan yang ada di Kabupaten Bangka Barat seperti yang terjadi di wilayah Parittiga Pasca terjadinya banjir kemarin

“Kita akan membantu kegiatan kemasyarakatan, seperti terjadinya banjir di wilayah Parittiga kemarin ” tutup Kapolres

Share :