Foto atas : Kapolres Touna AKBP S. Sophian, SIK, MH, saat memimpin upacara Sertijab dan Kenaikan Pangkat Pengabdian Personel

screenshot 20231201 174554 1

screenshot 20231201 174552 1

screenshot 20231201 174605 1
TOUNA, Sulteng – Cakrabhayangkaranews.com (CBN) – AKBP S. Sophian, SIK, MH, selaku Kapolres Touna menjadi Inspektur pada Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan Laporan Kenaikan Pangkat Personel Polres Touna, di Lapangan Apel Polres Touna, Jumat (01/12/23).

Pelaksanaan upacara berkaitan dengan serah terima jabatan Kasat Intelkam, Kapolsek Ampana Kota dan Kapolsek Unauna serta Laporan Kenaikan Pangkat Pengabdian Personel Polres Touna. Acara ini dilaksanakan dengan khidmat dan disertai dengan semangat pengabdian bagi negara dan masyarakat.

Selain AKBP S. Sophian sebagai Inspektur Upacara, tampak hadir pejabat pada upacara yakni, AKP Muhammad Asdar sebagai Perwira Upacara, dan Ipda Ahmad Ridwan, sebagai Komandan Upacara.

screenshot 20231201 174556 1
Selanjutnya, dilaksanakan serah terima jabatan yang diawali dengan pembacaan surat keputusan Kapolda Sulteng Nomor : KEP/490/XII/2023 tanggal 17 November 2023 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan dilingkungan Polda Sulteng.

Adapun para pejabat yang melaksanakan serah terima jabatan yakni IPTU Hendra, SH yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Intelkam Polres Touna kini menempati jabatan sebagai Kasat Intelkam Polres Sigi.

Sementara jabatan Kasat Intelkam Polres Touna ditempati oleh AKP I Wayan Suwidana, SH yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit Intelkam Polsek Pamona, Polres Poso.

AKP Jimyarto Anasim, SH, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Ampana Kota kini menempati jabatan sebagai Kasi Turjawali Subditgakum Ditsamapta Polda Sulteng.

screenshot 20231201 174603 1
IPTU Maryanto, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Una kini menjabat sebagai Kapolsek Ampana Kota. Kemudian jabatan Kapolsek Una Una ditempati oleh IPTU Mustarim Abas, yang sebelumnya menjabat Kasubbagwatpers Bag. SDM Polres Touna. Setelah serah terima jabatan, dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan serta penandatanganan Berita Acara Serah Terima Jabatan, Berita Acara Pengambilan Sumpah, dan Pakta Integritas. Tidak hanya itu, dalam acara ini juga diumumkan kenaikan pangkat pengabdian bagi seorang personel yaitu Kompol Osad A, yang saat ini menjabat sebagai Kabag Logistik Polres Touna, telah dianugerahi kenaikan pangkat dari AKP ke Kompol sesuai dengan Keputusan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor : KEP / 778 / VI / 2023 tanggal 20 Juni 2023.

“Pengangkatan personel dijabarkan berdasarkan syarat kepangkatan, masa dinas, dan kecakapan individu tersebut,” kata Kapolres.

AKBP S. Sophian juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pejabat yang menyelesaikan tugasnya dan selamat datang kepada pejabat yang baru.

screenshot 20231201 174558 1
“Penghargaan juga diberikan kepada Kompol Osad atas kenaikan pangkat pengabdian sebagai bentuk. pengakuan atas prestasi dan kinerja yang telah ditunjukkan,” tukas Kapolres.

Semangat pengabdian dan profesionalisme dalam melayani masyarakat menjadi fokus dalam moment berharga ini.

Acara berjalan sukses dengan harapan semakin memantapkan integritas dan dedikasi personel Polres Touna dalam menjalankan tugasnya untuk kepentingan masyarakat dan bangsa.* sihumas res touna – dar

Share :