1705312958347

CBN, Bangka Barat – Senin 15 Januari 2024 sekira pukul 09.30 Wib bertempat di Desa Cupat dan Desa Teluk Limau Kec. Parit Tiga Kab. Bangka Barat telah Dilaksanakan Kegiatan Perbaikan Jalan Aspal Yang Terputus Akibat hujan deras di Desa Teluk Limau dan Desa Cupat Kec. Parit Tiga Kab. Bangka Barat

img 20240115 wa0140
img 20240115 wa0140

Adapun jalan aspal yang terputus akibat hujan deras yakni Jalan Raya Cupat – Teluk Limau,Jalan Raya Pelawan Teluk Limau,Jalan Perantau Rt. 14 Desa Teluk Limau

Personil Polsek Jebus yang dipimpin oleh Kapolsek Jebus serta Wakil Bupati Bangka Barat, Dinas PUPR Bangka Barat, Tagana Bangka Barat, BPBD Bangka Barat, Kecamatan Parit Tiga, Personil Koramil 0431/01 Jebus, Perangkat Desa Teluk Limau dan Perangkat Desa Cupat telah turun kelokasi jalan aspal yang terputus tersebut untuk melakukan perbaikan dengan diturunkan 2 (dua) alat berat

img 20240115 wa0139
img 20240115 wa0139

Kapolres Bangka Barat AKBP Ade Zamrah SIK melalui Kapolsek Jebus Kompol Albert Daniel Hamongangan Tampubolon menyampaikan “ Saat ini jalan aspal yang terputus tersebut telah diperbaiki dengan cara ditimbun menggunakan pasir dan dipasangkan jembatan sementara sehingga telah bisa dilewati oleh kendaraan roda 2 maupun kendaraan roda 4 yang sebelumnya tidak bisa dilewati”

“Kegiatan Perbaikan Jalan Aspal Yang Terputus di Desa Teluk Limau dan Desa Cupat Kec. Parit Tiga Kab. Bangka Barat Berjalan Dengan Aman dan Lancar”tutupnya.

Share :