Villa Grand Tomang, Tangerang Cakrabhayangkaranews.com –  Dalam rangka Memeriahkan HUT Kota Tangerang ke -30 yang jatuh pada tanggal 18 Febuari 2023,Warga Villa Grand Tomang, Priuk, Tangerang mengadakan kegiatan Bazar, bertempat di Komplek Perumahan Villa Grand Tomang, Kecamatan Priuk, Tangerang, sabtu, 18/02-2023.

Perayaan HUT Kota Tangerang yang Ke – 30, diramaikan oleh gerai UMKM warga Komplek Perumahan Grand Tomang, dimana disajikan berbagai makanan yang harganya dapat dijangkau oleh pengunjung yang hadir dalam perayaan HUT tersebut. Untuk diketahui UMKM ini berasal dari warga Perumahan Grand Tomang.

Selain Bazar Warga UMKM Komplek Grand Tomang, masyarakat juga mengelar karya perbedaan masyarakat dimana maksud dan tujuan pagelaran tersebut untuk merangkul semua Etnis serta pemeluk mAgama yang ada di Kota Tangerang khususnya di Komplek Villa Grand Tomang agar tetap bersatu dan selalu menjaga toleransi beragama sesuai dengan semboyan negara kita “ BHINEKA TUNGGAL IKA” berbeda – beda tetap satu.

Selain itu warga juga dihibur oleh artis pelawak Ibukota seperti Azis Gagap.

Hadir dalam kegiatan HUT Ke – 30 Kota Tangerang diantaranya Camat Kecamatan Priuk, Lurah dan jajaran pejabat Forkopimda lainnya.

Camat Kecamatan Priuk, Nanang, saat di wawancarai awak media ini menyampaikan ucapan terimakasih kepada warga Villa Grand Tomang yang sudah turut berpartisipasi dalam perayaan tersebut.

Nanang juga mengucapkan selamat HUT Ke-30 Kota Tangerang yang pada hari ini bersama warga dirayakan, harapannya di usia ke 30 tahun ini kiranya Kota Tangerang semakin maju.

“ terimah kasih saya ucapkan kepada warga villa grand tomang yang sudah ikut berpartisipasi dalam perayaan HUT Ke 30 Kota Tangerang, semoga Kota Tangerang semakin maju,” Ucap nanang.

Pada kesempatan yang sama Lurah Priuk Kosim, juga mengucapkan hal sama dimana dirinya sangat berterimah kasih kepada Warga Villa Grand Tomang yang begitu antusias dalam merayakan HUT ke 30 Kota Tangerang.

“ Terimakasih saya ucapkan buat warga Villa Grand Tomang atas partisipasi dan dukungan dalam perayaan HUT Ke 30 Kota Tangerang, semoga Allah SWT mengabulkan apa yang bkita sama – sama harapkan untuk kedepannya Kota Tangerang semakin maju dan warganya selalu aman, rukun dan damai,” tutrup Kosim.

Perayaan HUT Kota Tangerang yang Ke 30 hari ini tanggal 18 Febuari 2023 berjalan dengan aman dan lancar. ( cbn-Anton)

Share :