screenshot 20240807 053706 1

 

screenshot 20240807 053711 1
screenshot 1 – 2

Kotabaru Kasel –
Cakrabhayangkaranews.
com (CBN) – Kotabaru adalah salah satu kabupaten yang memiliki banyak tempat wisata. Baik di pegunungan, yang masih terjaga dengan baik. Demikianpun wisata baharindan lautnya yang juga bersih.

Rizal Effendi mantan Pejabat Wali Kota Balikpapan Kalimantan Timur (Kaltim) yang telah menjabat 2 periode adalah tamu Pemda Kotabaru. Disambut baik bersama rombongan oleh Bupati H. Sayed Jafar Al-Idrus, SH. Juga salah satu wisatawan, sempat menonton Beach Enduro Race Hayau Barait 9 bersama rombongan, Rabu 31 07-2024.

Rizal Effendi mengaku takjub dan kaget melihat keindahan alam Bumi Saijaan Kotabaru Kalsel. Gunung, laut dan tempat wisatanya demikian terjaga baik dan bersih.

Keparawisataan dan olahraga, merupakan.pilihan terbaik oleh Bupati Kotabaru H.Sayed Jafar Al-Idrus SH. Apalagi potensi dan kondisi alam dan lautnya yang menunjang luar biasa. “Ini merupakan pilihan dan fokus Bupati Kotabaru dengan industri keparawisataan, ” ucap mantan Wali Kota Balikpapan Kaltim.

Lanjut Rizal Effendi yang menjabat dari tahun 2011- 2016 dan 2016 hingga 2021, dirinya kaget dan takjub melihat kondisi Kabupaten Kotabaru dengan pengunungan dan hutan yang masih terjaga dengan baik serta lautan yang bersih.

Saat Rizal bincang-bincang dengan Bupati Kotabaru, H.Sayed Jafar Al-Idrus SH, tak henti menyatakan kekagumannya. Kondisi alam seperti di Kotabaru, bisa diperjuangkan dan diajukan menjadi Pendapatan Asli Daerah (PAD). “Yaitu, dengan perdagangan karbon. Jadi kita jual oksigen dengan cara hutan dijaga baik dan bersih, maka itu bisa dibayar oleh industeri dunia,” kata mantan Wali Kota Balikpapan.

Lanjut Rezal, Kabupaten Kotabaru kedepan akan menjadi Kota yang maju dari yang lain. Dikatakannya lagi, “Visi misi Bupati Kotabaru ini sangat tepat. Yaitu, dengan memilih prawisata sebagai leading sektornya untuk menopang perekonomian daerah. Apalagi, tidak emua daerah mempunyai bahyak potensi seperti Kabupaten Kotabaru.
‘Kotabaru memiliki gunung dan laut yang bagus,” tuturnya.

Mantan Wali Kota melanjutkan, “Saya juga baru pertama kali nonton lomba yang ekstrem sepeti ini. Yang diikuti oleh peserta dari berbagai daerah yang ada di Indonesia, bahkan manca negara. Dengan arena memiliki pamandangan yang indah, dimana ada laut diatasnya ada pegunungan,” ucap Rizal Effendi. Resort-resort wisatanya, banyak dikunjungi oleh wisatawan. Diantaranya, Siring Laut, Pantai Gadambaan, Hutan Meranti, Air Terjun Tumpang dua, Bukit Mamke dan Bukit Bapake SJA Hill. Serta masih banyak lagi tempat wisata lainnya. Mantan Wali Kota Balikpapan bersama rombongan ketika itu menikmati pertandingan Trail Game atau Beach Enduro Race Hayau Barait 9 di Sirkuit SJA TBK Pantai Gadambaan.*
syf

Share :