Foto atas : Sekda Kotabaru – Saat peninjauan lokasi

Kotabaru, Kalsel –
Cakrabhayangkaranews.com (CBN) –
Drs.H.Said Akhmad, MM. Sekretatis Daerah (Sekda) Kotabaru didampingi SKPD, melakukan peninjauan pipa distribusi air bersih yang sudah selesai dikerjakan. Proyek tersebut, airnyapun sudah mengalir ke masing-masing perumahan eks kebakaran di area Patmaraga Kelurahan Kotabaru Tengah, Kecamatan Pulau Laut Sigam, Kabupaten Kotabaru.

Untuk pemasangan pipa distribusi air, paket sambungan ke pe rumahan eks kebakaran area Patmaraga dilakukan oleh pihak penyedia. Yakni, kontraktor CV. Gunung Keramian Sakti, melalui sumber Dana Konpensasi PT. Sebuku Tanjung Col (STC) semilai Rp.531.041.980.-.

Bupati Kotabaru, H.Sayed Jafar Al-Idrus, SH, melalui Sekretaris Daerah, Drs. H. Said Akhmad, MM mengatakan, peninjauan kali ini, adalah tanggung jawab Pemerintah Daerah Kabupaten Kotabaru terkait adanya kebakaran di area Patmaraga, beberapa tahun yang lalu.

Sebelumnya, Pemda Kotabaru berupaya untuk mempercepat membangun eks kebakaran rumah penduduk di area Patmaraga. ‘Upaya pembangunannya melalui dana APBN. Tapi gagal, karena dana yang diharap tersebut beberapa waktu lalu, difokuskan untuk penanganan Covid 19.” ucap Sekda.

Lanjut Sekda, sulosi untuk dapat membangun eks kebakaran adalah, atas kesediaan PT. Sebuku Tanjung Col (PT.STC) melalui dana konpensasi yang diberikan kepada Pemerintah Daerah Kotabaru. “Dana tersebutlah yang digunakan untuk membangun sarana eks kebakaran tersebut.” Jelas Sekda Kotabaru Drs. H. Said Alhmad, MM.

Said Akhmad mengucap alhamdulillah atas upaya dari hasil peninjauan hari Senin, 25 oktober 2023 lalu.

Untuk pipa ditribusi air bersih dari PDAM, sudah selesai pemasangannya dan air sudah dapat mengalir kerumah eks kebakaran melalui kran air masing-masing. “Tinggal pemasangan listrik dari PLN dan tidak lama lagi lampu PLN juga dapat mnyala dimasing masing rumah eks kebakaran tersebut,” tutup Sekda.* syf

Share :