1704452444009

CBN,Palembang–Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kampung Warga Indah Jaya, Kecamatan Banjar Agung, Kabupaten Tulang Bawang, Serda Suranto berikan pelatihan dan pendampingan kepada anggota Linmas di Kampung tersebut, Rabu (3/1/2024)*

Adapun pelatihan dan pendampingan yang diberikan adalah berupa latihan baris berbaris (PBB), kemudian diajarkan bagaimana cara melakukan penanganan awal terhadap pelaku kejahatan di kampung, dan selanjutnya diajarkan tentang bela diri.

img 20240105 wa0184
img 20240105 wa0184

“Kami berikan pembekalan dasar bagaimana menjadi Linmas yang dapat menangani permasalahan ringan di kampung. Kemampuan bela diri dan baris berbaris sudah menjadi kemampuan dasar yang harus dikuasai oleh seorang petugas Linmas,” jelas Serda Suranto.

Selain itu, Sesuai petunjuk Komandan Kodim 0426 Tulang Bawang, Letkol Inf Triano Iqbal, Serda Suranto juga memberikan pemahaman bela negara kepada seluruh petugas linmas.

img 20240105 wa0183
img 20240105 wa0183

“Kita tahu bersama jika rasa cinta terhadap tanah air harus terus dipupuk. Setiap kesempatan, termasuk kegiatan ini kami masukan juga materi bela negara. Kita berharap para anggota Linmas ini dapat menjadi garda terdepan di masyarakat untuk suarakan rasa cinta terhadap tanah air,” lanjut Anggota Koramil 426-04 Banjar Agung tersebut.

Reporter:Salim

Pendam II/Sriwijaya Palembang

Share :