KOBA, Bateng Cakrabhayangkaranews.com  – Danpos Koramil 413-07/Koba Peltu Budi Indra mlaksanakan kegiatan Komsos bersama masyarakat dirumah Bpk Amril Desa lubuk besar kecamatan Lubuk Besar, Senin (9/1/2023).

Danpos Koramil 413-07/koba peltu Budi Indra mengajak warga desa lubuk besar, kec.Koba kab.Bateng untuk meningkatkan keamanan pada wilayah itu.

“Pos kamling sangat penting karena akan dapat meningkatkan keamanan bagi warga masyarakat serta mencegah dan menangkal setiap ancaman gangguan keamanan di lingkungan Kampung,” katanya.

Menurut Danpos peltu Budi Indra, dengan aktifnya pos kamling diharapkan kesadaran masyarakat untuk turut serta membantu dalam menjaga pengamanan.

“Supaya keamanan dan ketentraman di desa Lubuk besar, kec.Koba kab.Bateng dapat terjaga dan aktifitas warga berjalan baik terutama pada malam hari,” ujarnya.

Danpos juga menghimbau kepada masyarakat desa lubuk besar agar selalu menjaga Kamtibmas dan meningkatkan silaturahmi agar tercipta masyarakat Desa yang tentram dan aman.

(PENDIM0413/BANGKA)

Share :