CBN, Jakarta – Dalam rangka merayakan Natal dan menyambut Tahun Baru, Denpom Divif 2 Kostrad dengan penuh semangat menyatakan kesiapannya untuk siap siaga dan memberikan dukungan kepada masyarakat setempat. Kesiapan ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan kenyamanan selama perayaan ini serta memberikan bantuan di berbagai situasi darurat/ Lawang (25/12/2023).

img 20231228 wa0069
img 20231228 wa0069

Komandan Denpom Divif 2 Kostrad, Letnan Kolonel CPM Dedy Wahyu Siswanto, S.H, menyampaikan, “Kami siap memberikan dukungan penuh kepada masyarakat selama periode perayaan Natal dan Tahun Baru. Kami telah melakukan persiapan intensif untuk menjaga keamanan dan memberikan bantuan dalam berbagai keadaan darurat. Semua personel kami telah diberikan persiapan khusus dan akan beroperasi dengan siaga penuh untuk menjamin keamanan dan kesejahteraan masyarakat sekitar.”

img 20231228 wa0066
img 20231228 wa0066

Berbagai kegiatan persiapan telah dilaksanakan, termasuk pelatihan penanganan bencana, pengaturan lalu lintas, serta patroli keamanan di lokasi-lokasi strategis. Selain itu, Denpom Divif 2 Kostrad juga akan berkolaborasi dengan pihak kepolisian dan instansi terkait lainnya untuk memastikan koordinasi yang efektif dalam menjaga keamanan dan ketertiban. (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Hendhi Yustian Danang Suta, S.I.P.

Share :