qurban 201

Cakra Bhayangkara News Jakarta – Yonif 201/Jaya Yudha melaksanakan Sholat Ied adha bersama di masjid Annur Makoyonif 201 Jaya Yudha dilanjutkan pemotongan hewan di samping Lapangan Kompi B Yonif 201/Jaya Yudha. Jakarta Timur, Senin (17/06/2024).

Danyonif 201/JY Letkol Inf M.Alharidz Unus, S.Sos., M.I.P saat memimpin langsung pemotongan hewan kurban saat dijumpai awak media mengatakan
Alhamdulilah hari ini kita melaksanakan pemotongan hewan kurban diantaranya 3 ekor sapi, 6 Ekor Domba serta 15 ekor kambing yang akan kami salurkan ke-seluruh masyarakat sekitar batalion dan seluruh prajurit 201/Jaya Yudha.

qurban 201b
Danyonif 201/Danyonif 201/JY Letkol Inf M.Alharidz Unus, S.Sos., M.I.P

“Kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah menyalurkan hewan kurban kepada kami, amah tersebut akan kami laksanakan dengan sebaik-baiknya dan kami salurkan kepada yang berhak menerimanya” lanjut Danyonif 201/ Jaya Yudha.

Tak lupa juga kami ucapkan kepada seluruh masyarakat serta seluruh prajurit 201/Jaya Yudha yang telah mensukseskan acara ini, pada hari yang berbahagia ini Kami mengusung tema “Semangat Berkorban untuk Ketaatan dan Kepedulian kepada Sesama” Tegas Danyonif.

qurban 201a
Penyerahan hewan kurban kepada masyarakat sekitar Mayonif 201/JY

Diawali Kasetumdam Lekol CAJ Yuni Prasetyo Wati menyerahkan langsung hewan kurban kepada masyarakat, dilanjutkan kapaldam serta Danyonif 201/Jaya Yudha.

Turut hadir pada saat pemotongan hewan kurban Kapaldam Jaya Kolonel Cpl Sujoko Laman,  SE, Kasetumdam Lekol CAJ Yuni Prasetyo Wati,  Danyonif 201/Danyonif 201/JY Letkol Inf M.Alharidz Unus, S.Sos., M.I.P, serta PJU dan prajurit 201/jaya Yudha.(Montana)

Share :