JakartaCakrabhayangkaranews.com (CBN) – Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Brigjen TNI Dwi Wahyu Winarto, S.I.P., M.M., M.Tr(Han), didampingi Ibu Eny Dwi Wahyu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Divif 2 PG Kostrad, beserta para Asisten Kasdivif 2 Kostrad melaksanakan kunjungan kerja ke Yonif Para Raider 502 Kostrad, Jabung. Rabu (9/2/2022).

Pangdivif 2 Kostrad beserta rombongan tiba di Yonif Para Raider 502 Kostrad dan disambut langsung oleh Wadanyonif Para Raider 502 Kostrad Mayor Inf. Hari Mughnii Nagara, S.E. dan para Perwira serta seluruh prajurit Yonif Para Raider 502 Kostrad.

Pangdivif 2 Kostrad mengapresiasi atas penyiapan dalam rangka Kunjungan kerja Pangdivif 2 Kostrad, meskipun kegiatan dilaksanakan secara mendadak tetapi tetap dapat memberikan hasil yang maksimal.

Pada kunjungan ini, Pangdivif 2 Kostrad memberi pengarahan di hutan pinus Yonif Para Raider 502 Kostrad. Dimana dalam pengarahannya beliau membahas peran keluarga dalam mendukung tugas suami, bila keluarga bahagia/harmonis maka suami akan bertugas dengan semangat. Istri berperan dalam mengatur keuangan, Istri berperan dalam mendidik anak dan Istri berperan melayani kebutuhan suami.

“Waspadai penggunaan Medsos, saring informasi/berita yang diterima dan jangan termakan hoax. Apabila mendapat berita yang tidak baik/diragukan kebenarannya, hentikan! Jangan sharing ke orang lain,” ujar Pangdiv.

“Laporkan apabila memiliki kendala apapun. Khususnya kesehatan, bila sakit katakan sakit jangan dipaksakan. Tempatkan sesuatu sebagaimana fungsi dan tempatnya. Contoh : Jangan menjadikan pot bunga sebagai tempat sampah. tambah Pangdiv

“Tingkatkan keimanan dan ketakwaan guna mencegah terjadinya pelanggaran yang dapat merugikan diri sendiri dan satuan ini.” Pungkas jen TNI Dwi Wahyu Winarto, S.I.P., M.M., M.Tr(Han).

Diakhir kegiatan, Pangdivif 2 Kostrad berkenan memberikan pesan dan kesan kepada seluruh keluarga besar Yonif Para Raider 502 Kostrad.* har – penkostrad

Share :