1708668156899

CBN, Jakarta – Dalam rangka menyambut peringatan HUT ke-63 Kostrad yang akan jatuh pada tanggal 6 Maret mendatang, Yonif 755 Kostrad menggelar kegiatan reboisasi massal dengan menanam 500 pohon di Taman Wisata Tablem, Kabupaten Merauke, Provinsi Papua Selatan. Selasa (20/2/2024).

img 20240223 wa0112
img 20240223 wa0112

Kegiatan yang melibatkan berbagai instansi termasuk Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Merauke tersebut juga dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat dan perwakilan siswa dari SMP 1 dan SDN 1 Kp. Erom. Sejumlah bibit pohon seperti Meranti, Bus Merah, Bus Putih, Rahai, Sukun, Bintangur, Trembesi, Angsana, dan Tabeuya ditanam dalam acara yang bertujuan untuk menjaga kelestarian alam di wilayah Merauke.

img 20240223 wa0111
img 20240223 wa0111

Dalam sambutannya, Danyonif 755 Kostrad Letkol Inf M. Slamet Wijaya, S. Sos., M. Han., M. A., menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. “Sebagai implementasi dari program kerja bidang teritorial, para Ksatria Yalet selalu siap bekerja sama dan membantu program Pemda dalam mengantisipasi dampak kerusakan lingkungan diantaranya melalui program reboisasi ataupun penghijauan,” ucap Danyonif.

img 20240223 wa0110
img 20240223 wa0110

Kegiatan reboisasi massal ini menjadi bukti nyata komitmen dan kepedulian Prajurit Kostrad, khususnya Yonif 755 Kostrad, dalam menjaga kelestarian alam di wilayah ufuk timur Indonesia, terutama di Merauke. (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Hendhi Yustian Danang Suta, S.I.P.

Share :