Gresik, CBN – Sebuah bus berwarna kuning yang melaju di tol, terlihat ugal-ugalan ketika berada di Gresik. Hal ini diketahui warga setempat, melalui sebuah video yang beredar luas di media sosial. 

Dari video tersebut, bus berwarna kuning yang ugal-ugalan, nampak menyalip banyak kendaraan di depannya, dengan jalan melakukan manuver, yang akhirnya menyebabkan bus oleng ke kanan dan kiri. 

Tak hanya itu, bus kuning yang menyalip beberapa kendaraan tersebut, dengan melakukan manuver, nampak berbahaya, karena berpotensi menyenggol, atau menabrak kendaraan lain, di samping kanan dan kirinya. 

Selain itu, bus berwarna kuning yang ada di video tersebut, dapat menyenggol sebuah mobil yang berusaha merekamnya. Bahkan, bagian depan mobil itu ringsek usai disenggol. Namun, usai menyenggol, bus itu terus saja melaju tanpa memperdulikan mobil berwarna putih yang telah disenggolnya.

Atas dasar ini, Ditlantas Polda Jatim, melalui PJR Polda Jatim melakukan penelusuran terkait aksi sopir bus tersebut. 

Selain itu, Kasat PJR Polda Jatim, Kompol Erik Bangun Prakasa, membenarkan adanya peristiwa tersebut. Menurut Etik, aksi ugal-ugalan itu terjadi pada Minggu (20/08/2023).

“Aksi ugal-ugalan ini terjadi di KM 43 – 68 tol (Balarasa – Serang) dan dilakukan oleh bus pariwisata,” ujar Erik, Kamis (24/08/2023).

Lebih lanjut, Erik mengatakan bahwa, garasi atau pool bus kuning tersebut ada di Gresik. 

“Pool-nya ada di Menganti, Gresik,” ujar Erik.

R.A – CBN

 

Share :