kukar 7

Cakra Bhayangkara News KUKAR – Polres Kukar hadiri acara pisah sambut Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Tenggarong. Jabatan Kalapas diserahterimakan dari Agus Dwirijanto, kepada Suparman.

Acara dimulai pukul 08.30 WITA dan berlangsung dengan khidmat hingga pukul 12.45 WITA. Pada Sabtu (31/8/2024), bertempat di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIA Tenggarong.

Hadir dalam acara tersebut sejumlah pejabat penting, antara lain Sekretaris Kabupaten Kukar, Sunggono; Kepala Kantor Wilayah Kaltimtara, Gun Gun Gunawan, serta perwakilan dari Polres Kutai Kartanegara, Iptu Al Anas.

Selain itu, hadir juga perwakilan dari Kodim 0906/Tenggarong Lettu Adie Irawan, Kejaksaan Negeri Tenggarong Andre Umbu, dan para kepala Lapas se-Kaltimtara.

Dalam sambutannya, Agus Dwirijanto mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan selama masa jabatannya dan berharap Kalapas yang baru dapat melanjutkan kerja sama yang baik dengan semua pihak terkait.

Sementara itu, Kalapas baru Suparman menyatakan komitmennya untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan di Lapas Kelas IIA Tenggarong.

“Kami siap melanjutkan tugas dengan penuh tanggung jawab dan berupaya terus melakukan perbaikan dalam pelayanan serta pembinaan warga binaan,” ujarnya.

Kegiatan berjalan dengan aman dan tertib hingga selesai. Semua pihak yang hadir memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan acara yang berjalan lancar dan penuh keakraban.(Montana)

Share :