Bangka Belitung, Cakrabhayangkaranews.com  – Awak Media Purna Polri Kembali lagi berbagi kasih dengan kegiatan sosial membantu meringankan sesama yang lebih membutuhkan.

Pada Jumat Barokah ini, dua sasaran sekaligus diantaranya Masyarakat Desa Cengkong Abang Kecamatan Mendo Barat Kabupateng Bangka dan Panti Asuhan Alkhoiriyah Kota Pangkal Pinang, Jumat (8/4/22).

Beberapa paket sembako yang disalurkan berisikan Beras, Gula, Indomie, telor dan makanan kebutuhan untuk berbuka puasa.

Noven Saputera Pimpinan Umum Media Purna Polri mengatakan Puji Tuhan kegiatan Jumat Barokah bisa berjalan kembali dimana kemaren sempat tertunda beberapa bulan dikarenakan ada suatu permasalahan.

 

Dimana sebelumnya khususnya di Wilayah Bangka Belitung, awak media saya selalu menyisihkan rejekinya dan tidak pernah putus melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan dengan program Jumat Barokah dan membedah rumah warga Desa Gabek, namun adanya permasalahan sehingga sempat terhenti, namun Itu tidak menjadi suatu halangan kami untuk terus membantu antar sesama karena kami melakukan dengan hati dan masih banyak cara asal kita punya Niat Tulus Ikhlas.

Kami melihat senyum puji syukur menghiasi wajah Seorang Nenek dan Ibu-Ibu masyarakat Desa Cengkong Abang dan kurang lebih 35 anak Panti Asuhan Alkhoiriyah.

Setidaknya paketan sembako yang tidak seberapa nilai yang bisa kami berikan , bisa sedikit membantu meringankan dan bermamfaat untuk masyarakat yang membutuhkan.

Kami meminta Doa nya agar kegiatan ini kedepannya bisa terus berjalan lancar dan sukses, dan tidak lupa saya ucapkan terima kasih kepada Jajaran Keluarga besar Media Purna Polri Nusantara, Para mitra yang telah ikut membantu dan mendukung kegiatan sosial “Jumat Barokah” Media Purna Polri, semoga Allah SWT melancarkan Rejekinya, Amin.(Red)

Share :